Scroll untuk baca artikel
>hostidn
>hostidn
Nasional

Jakarta Banjir, Ini 9 Poin Arahan Gubernur Jakarta Anies Baswedan

×

Jakarta Banjir, Ini 9 Poin Arahan Gubernur Jakarta Anies Baswedan

Sebarkan artikel ini
anis baswedan 2 Jakarta Banjir, Ini 9 Poin Arahan Gubernur Jakarta Anies Baswedan

detakhukum.com, Jakarta – Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta memberikan sejumlah arahan kepada seluruh jajarannya, ia meminta agar jajarannya turun langsung membantu masyarakat yang terkena dampak banjir.

“Kembali saya instruksikan agar seluruh jajaran turun tangan membantu penanganan banjir, hadir membantu masyarakat,” kata Anies dalam keterangan resminya, dilansir detik.com Selasa (25/2/2020).

Anies menuturkan bahwa dua malam lalu Jakarta dan sekitarnya dilanda hujan yang ekstrem. Malam hingga dini hari tadi, Jakarta kembali dilanda hujan yang lebih lebat dan lebih lama.

“Dampak banjir sudah terlihat di banyak wilayah pagi ini,” ucapnya.

Ada 9 poin yang menjadi arahan Anies kepada jajarannya. Berikut arahannya itu:
1. Pastikan warga dan publik mendapat update informasi yg valid secara terus-menerus.
2. Siapkan evakuasi warga terdampak. Pastikan tempat-tempat pengungsian segera siap. Kantor-kantor milik pemprov segera disiapkan sebagai tempat pengungsian.
3. Siapkan dapur umum, pos kesehatan, tenaga kesehatan, obat-obatan makanan siap saji, air minum, alas tidur, toilet umum, dan segala kebutuhan lainnya.
4. Pastikan keamanan warga di tempat tinggal dan di jalanan. Amankan warga dari bahaya listrik, pohon tumbang, dan lain-lain.
5. Bantu kelancaran lalu lintas, bantu mobilitas warga di jalan dan amankan transportasi publik.
6. Jangan posting foto seremonial atau kegiatan kurang penting lainnya, gunakan grup-grup hanya untuk komunikasi penting dan mendesak
7. Khusus hari ini: tunda pertemuan/rapat yang tak mendesak. Seluruh jajaran agar turun membantu penanganan banjir. Koordinasi dengan wali kota/wilayah terdampak
8. Wali kota pimpin dan koordinasi seluruh kegiatan di lapangan dengan semua jajaran di wilayahnya. Arahkan jajaran wilayah tak terdampak untuk membantu wilayah terdampak
9. Seperti biasa, tetap pastikan keamanan, keselamatan dan kesehatan Ibu/Bapak semua dalam bekerja membantu warga.

Baca juga:  Jokowi Perintahkan Menkes Bikin Kriteria Penetapan PSBB Daerah: 2 Hari Selesai

“Selamat bertugas, semoga Allah SWT berikan kita kemudahan dan memberikan rida atas semua ikhtiar kita dalam menanggulangi situasi saat ini. Amiin,” ucapnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *