Scroll untuk baca artikel
>hostidn
>hostidn
Game

Game Lokapala, Game Moba From Indonesia

×

Game Lokapala, Game Moba From Indonesia

Sebarkan artikel ini
lokapala1 Game Lokapala, Game Moba From Indonesia

tekno,Sobat Gamers sudah gak asing donk dengan yang namanya game moba 5 vs 5. Biasanya yang kita tahu game tersebut terkenal akan Mobile Legends maupun Arena Of Valor. Akan tetapi kali ini anak muda yang mengharumkan Tanah Air salah satunya Anantarupa Studio yang merilis game eSport pertama hasil anak bangsa. CEO Anantarupa Studio Ivan Chen mengatakan persiapan untuk game bernama Lokapala ini butuh waktu dua tahun.

Dalam peluncurannya dari kanal YouTube Lokapala Moba, Ivan menjelaskan ternyata, Anantarupa Studio sendiri sudah mengeluarkan beberapa aplikasi. Akan tetapi ada yang membuat mereka semakin terkenal yakni ARhibition 2012, VR Museum, VR Tourism 2015. Nah, tahun ini mereka pun resmi merilis Lokapala.

“Ada enam loka dan delapan unsur dari setiap ksatria punya unsur. Lokapala dari Sansekerta artinya pelindung jagat, menggambarkan ksatrianya pahlawan lokal. Dan ada beberapa fitur, ada UI baru yang akan kita update berkala, ada juga Yantra system, rank system, lalu ada shop juga kita perkenalkan kemudian dalam game akan ada ‘Rakshasa’ untuk comeback, Ganking Lane, kemudian The Ancient One,” kata Ivan menjelaskan beberapa mode yang ada dalam game.

Baca juga:  Ini Dia Deretan Desainer Video Game Paling Terkenal Di Masanya

Dalam game, wahana pertempuran disebut dengan nama ‘suaka’. Hero-nya juga memiliki kemampuan tersendiri dan disertai nama yang khas Indonesia.

Ivan juga menambahkan sejumlah alasan mengapa ia dan tim menciptakan game ini. Salah satunya adalah faktor industri gaming yang belum tereksplor dengan maksimal meski memiliki potensi yang besar.

Baca juga:  Game Android Terbaru Crazy Racing – Speed Racer v1.0.2

“Tidak ada game lokal yang jatuhnya eSport kemudian kita ingin memperkenalkan tokoh sejarah atau mitologi Nusantara, terakhir kita ingin mem-promote gaming sebagai hal yang positif,” jujur Ivan.

Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga turut memberikan pendapatnya soal peluncuran game Lokapala.

“Beberapa anak bangsa kita telah membuktikan generasi milenial kita masih memiliki semangat untuk berkarya. Di hari ini, tanggal 20 Mei, ada Lokapala adalah eSport pertama dan 100% karya anak bangsa. Kami sangat mengapresiasi dan kami paham masa depan eSport. Kami juga melihat game online bisa menjadi salah satu potensi. Kami sepakat industri ini sangat potensial menjadi tonggak negara,” ujarnya. (dtk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *