Scroll untuk baca artikel
>hostidn
>hostidn
Lifestyle

7 Tanda-Tanda Kamu Merasa Insecure Dalam Kehidupan

×

7 Tanda-Tanda Kamu Merasa Insecure Dalam Kehidupan

Sebarkan artikel ini
Insecure 7 Tanda-Tanda Kamu Merasa Insecure Dalam Kehidupan

Perasaan insecure adalah perasaan yang tidak aman dengan diri sendiri. Perasaaan ini kerap timbul karena kita merasa tidak aman dengan diri kita sendiri atau keberadaan orang lain di sekitar kamu.

Rasa insecure juga bisa terjadi dalam hubungan kita dengan orang lain, termasuk dalam hubungan percintaan. Biasanya, perasaan ini membuat seseorang merasa tidak cakap dan tidak mampu. Berikut ini tanda-tanda insecure dalam diri.

Daftar isi

1. Merasa Rendah Diri

Perasaan insecure muncul ketika kita kehilangan kepercayaan pada diri sendiri. Inilah yang membuat kita jadi rendah diri dan merasa ‘kurang’ dengan apa yang kita kerjakan.

Akhirnya, kita jadi sulit untuk beraktivitas secara maksimal.

2. Tidak Nyaman Berinteraksi

Tanda insecure juga terlihat dari cara kita berinteraksi dengan dunia luar. Biasanya, kita jadi enggan berkomunikasi dengan orang lain. Ketakutan ini terjadi karena kita merasa tidak sehebat dia atau kita sedang membandingkan diri kita dengan orang tersebut.

Baca juga:  5 Ciri Orang Dengan Kecerdasan Emosional Rendah

3. Tidak Percaya Pada Orang Lain

Seseorang yang merasa insecure cemburu dengan apa yang dimiliki oleh orang lain dan juga merasa tidak bisa mempercayai orang lain. Akhirnya, kita mudah curiga dan berpikir negatif tentang orang tersebut.

4. Selalu Membutuhkan Validasi

Tidak hanya merasa rendah diri, perasaan insecure juga membuat kita jadi membutuhkan validasi dari orang lain. Akhirnya, setiap kali kita melakukan sesuatu, kita berharap mendapatkan pujian dari orang lain dan membutuhkan pembenaran atas apa yang dilakukannya.

5. Suka Menyalahkan Diri Sendiri

Saat sesuatu berjalan dengan tidak baik dan tidak sesuai dengan keinginan, kita lebih mudah menyalahkan diri kita sendiri atas hal tersebut.

Baca juga:  Apakah Ini Intuisi Atau Cuma Rasa Cemas? Begini Cara Membedakannya

Padahal, setiap kesalahan pasti ada beberapa faktor lainnya juga atau bisa jadi bukan salah yang kita lakukan.

6. Takut Mencoba Hal Baru

Perasaan insecure juga bisa membuat kita jadi merasa takut untuk mencoba hal baru. Apalagi, ketika kita telah mengalami kegagalan, penolakan, bahkan perasaan dikhianati.

Ini yang akhirnya kita akan jadi sulit mengembangkan diri dan takut hal buruk tersebut akan terulang kembali.

7. Suka Khawatir Berlebihan

Perasaan insecure juga bisa membuat kita jadi suka khawatir secara berlebihan. Kita terlalu memikirkan hal-hal buruk di masa depan dan berlarut-larut dalam kesedihan.

Itu dia beberapa tanda insecure dalam diri. Cara paling mudah untuk mengatasi rasa insecure tersebut adalah dengan berpikir positif dan belajar untuk bersyukur dengan apa yang kita miliki.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *